balapSport - Pada kualifikasi MotoGP Austin Amerika Serikat, Rossi dan Vinales hampir terlibat perseteruan, kekompakan dou Yamaha itu nyaris terpecah. kira-kira kenapa ...?
Dari tayangan ulang video saat kualifikasi , pembalap berusia 22 tahun itu terlihat menunjukkan kekesalan kepada Rossi , dengan tangan kiri yang dikepalkan ke atas.
Insiden tersebut terjadi saat Rossi berada ditikungan 18 dan Vinales dibelakangnya, ketika Vinales hendak overtake Rossi keduanya hampir bersenggolan.
Tapi rekan setim Rossi itu, kemudian mundur dan mengambil racing line yang lebih lebar, meski kelihatan kesal pada Rossi dan hampir meledak , namun, Vinales menegaskan:
“Tidak ada masalah antara saya dan Valentino.”
“Ini adalah hal normal yang bisa terjadi, saya tidak mengeluh. Itu juga bisa terjadi kepada saya, mungkin suatu hari nanti saya di tengah.
“Saya datang pada lap yang bagus, Valentino tidak melihat saya dan ia memulai lap.
“Itu bisa terjadi dengan Valentino, dengan banyak pembalap lainnya, karena ketika Anda datang pada lap yang bagus, Anda mencoba untuk menyelesaikannya.
“Ada banyak pembalap di sektor tiga (pada saat itu). Saya hanya marah karena saya sedang melakukan lap, pembalap bisa marah ketika Anda tidak bisa menyelesaikap lap.”
Vinales akhirnya terpaut 0,130 detik dari Marquez dan menempati posisi start kedua . Rossi melengkapi baris depan grid start, meski lebih lambat 0,8 detik dari rekan satu timnya.
Ketika ditanya, The Doctor mengaku tidak tahu Vinales berada di belakangnya, karena para pembalap berebut posisi trek pada awal sesi.
“Kami tidak bersenggolan, karena saya tidak merasakan apapun. Tapi setelah itu, saya melihat Maverick mengatakan sesuatu dan saya berpikir, ‘Sial, apa yang terjadi?’, saya tidak tahu.
“Mungkin masalahnya karena banyak pembalap menekan pada outlap dan ketika Anda dekat dengan sektor terakhir, Anda melambat untuk membuat lap di belakang mereka.
“Mungkin saya melambat, tapi saya tidak melihat Maverick.”tutup The Doctor.