-->

Dibalik kesuksesan Miller rebut pole position

Kualifikasi MotoGP Argentina 2018, Perjudian Miller sukses raih posisi pole.

Kualifikasi MotoGP Argentina 2018, Perjudian Miller sukses raih posisi pole


Pembalap Pramac Racing Jack Miller meraih pole position untuk kali pertama dalam kondisi trek basah, pada lanjutan seri MotoGP 2018, yang berlangsung di sirkuit Autodromo Termas de Rio Hondo.

Pada starting grid MotoGP Argentina musim dibarisan depan diisi Miller, Pedrosa dan pembalap Yamaha Tech 3 Johann Zarco, untuk Marquez yang mendominasi sesi latihan akan memulai balapan dari urutan keenam, Vinales kesembilan dan Rossi kesebelas.

Namun, dibalik kesuksesan Miller meraih pole position pada sesi kualifikasi yakni, terletak pada ban, awal sesi kualifikasi trek keadaan basah usai diguyur hujan pada FP4, para pembalap pun memakai ban basah.

Jelang akhir sesi kualifikasi disaat kondisi lintasan mulai mengering, beberapa pembalap memutuskan masuk pit, bertaruh untuk memaki ban kering(slick), tapi pada akhir-akhir sesi kualifikasi, hanya Miller yang bertahan dengan ban kering tersebut.

Awalnya Pedrosa seolah pembalap yang bakal pole, tapi pada detik-detik akhir kejutan datang dari Miller, Ia berhasil mengalahkan catatan waktu Pedrosa, terlihat Miller hampir terjatuh di last corner.

"Ya , ini merupakan perjudian besar, pastinya saya mengerti itu, saya senang bisa membawa pulang pole, tutur Miller usai kualifikasi.

"Ingat saat Idham PAWI memenangkan balapan Moto3 disini, meski keadaan basah trek ini mempunyai banyak grip,

"Di bagian trek kurang lebih mulai mengering, dan selama saya berada dilajur kering saya baik-baik saja, tapi saat melintasi trek basah sangat licin, pada lap sebelumnya, mungkin saya lebih kenjang tapi saya hampir jatuh,

" Saya meluncur tanpa gas untuk melewati bagian basah, saya coba menarik gas dengan hati-hati, tapi motor tetap hampir jatuh".

Miller mengaku senang dan mencoba mempertahan kan posisi depan pada balapan esok bersama pembalap-pembalap tercepat.

"Saya sangat senang, saya sangat berharap bisa mendapatkan start yang baik dari pole position, dan mencoba bertahan didepan bersama para pembalap terdepan, karena mereka sangat cepat saat trek kering, tapi saya ingin semoga balapan besok keadaan kering".

Share On

Subscribe to receive free email updates: